Share :

 

Untuk kali ini kita coba memasak sederhana biaya juga murah dan yang tak kalah pentingnya bahan sangat mudah didapat. Baik dipasar tradisional maupun di warung-warung dekat tempat tinggal kita. Cara memaskanya juga tidak terlalu lama. 


Banyak masakan Indonesia yang melalui proses penggorengan ataupun tumis-menumis. Untuk resep oseng-oseng buncis ini, kita bisa menggunakan pilihan minyak yang lebih sehat dan tetap cocok bila dimasak dengan macam-macam bahan. 

Resep Oseng Buncis yang lezat dan juga cocok bagi vegetarian ini kini lebih mudah dimasak dengan diatambah Kecap Manis Pedas Gurih yang memudahkan proses membumbui masakan ini dengan rasa yang pas dan menggugah selera. 

Sebaiknya hindari juga penggunaan minyak jelantah atau yang telah digunakan berulang-ulang. Agar masakan terasa lebih ringan dan sehat, ada baiknya kamu menggunakan minyak yang segar sekalian. 

Bahan 

250 g buncis, potong serong 3 cm 3 siung bawang putih, iris tipis
1 sdm Kecap Bango Manis Pedas Gurih
2 cm lengkuas, memarkan
2 lembar daun salam
½ sdt gula pasir
½ sdt garam
¼ sdt merica putih bubuk 
50 ml air
4 sdm minyak, untuk menumis 

Cara Memasak 

1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. 
2. Masukkan lengkuas dan daun salam, tumis sebentar.
3. Masukkan buncis, air, gula, garam, merica dan kecap pedas. 
4. Aduk rata.
5. Lanjutkan memasak hingga buncis matan.
6. Angkat.
7. Sajikan segera ditemani nasi putih